3 Laporan Kebakaran dalam Sehari, Disdamkar dan Penyelamatan Kabupaten Bandung Imbau Warga untuk Lebih Waspada dan Berhati-hati

Minggu (02/06/2024) Command Center Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bandung  menerima 3 laporan kejadian kebakaran.

Laporan pertama masuk sekitar pukul 11.30 WIB dengan objek gudang rongsok beralamat di Jl. Gunung Batu, Desa Nagreg, Kecamatan Nagreg. Sebanyak 2 unit dari Pos Sektor Cicalengka dengan kekuatan 7 personil dikerahkan. Dugaan sementara penyebab kebakaran berasal dari pembakaran tungku tradisional yang merambat ke area gudang. Penanganan dinyatakan selesai pada pukul 13.00 WIB.


Laporan kedua masuk sekitar pukul 14.55 WIB. Lokasi kebakaran kedua berad di Desa Pananjung, Kecamatan Cangkuang. Objek yang terbakar adalah rumah tinggal. 2 unit dari Mako Soreang dengan kekuatan 8 personil diterjunkan untuk memadamkan si jago merah. Sempitnya akses jalan menuju lokasi membuat petugas mengalami kendala. Proses pemadaman dibantu manual oleh warga. Seluruh proses pemadaman dinyatakan selesai pada pukul 16.40 WIB.


Laporan ketiga masuk saat kebakaran kedua masih berlangsung. Sekitar pukul 16.26 WIB, Command Center kembali menerima laporan kebakaran rumah tinggal di Jl. Bolero, Kecamatan Dayeuhkolot. 1 unit water supply dari Pos Sektor Baleendah dengan kekuatan 3 personil diterjunkan untuk menjinakkan api. Dugaan sementara penyebab kebakaran berasal dari puntung rokok. Penanganan dinyatakan selesai pukul 17.10 WIB.

Seluruh korban pada musibah kebakaran tersebut dinyatakan selamat. Dugaan penyebab dari ketiga kejadian kebakaran tersebut terindikasi akibat faktor kelalaian manusia. Kami mengimbau agar masyarakat Kabupaten Bandung lebih waspada dan berhati-hati terhadap bahaya serta ancaman api sekecil apapun.

Sediakan selalu alat pemadam api sederhana ataupun ringan di rumah. Jangan terlambat melapor kepada kami agar dampak kerugian dapat diminimalisir.