In House Training, Pembinaan Aparatur Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan di Disdamkar Kabupaten Bandung

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bandung melaksanakan In House Training pada Jumat (14/06/2024) dan Kamis mendatang (20/06/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda pembinaan aparatur pemadam kebakaran dan penyelamatan yang rutin dilakukan di lingkungan Disdamkar Kabupaten Bandung.

"Silakan rekan-rekan ikuti dengan baik kegiatan ini. Seperti yang selalu saya utarakan, bahwa pengembangan kompetensi menjadi salah satu upaya dinas dalam meningkatkan kesejahteraan dan kemampuan rekan-rekan pasukan," ujar H. Iman Irianto, S.Sos., M.A.P, Kepala Disdamkar dalam amanatnya saat memimpin apel pembukaan In House Training di Mako Soreang.


Kegiatan ini dibagi menjadi 2 hari, diikuti oleh regu pemadam dan rescue yang sedang lepas piket.

"Iya, dibuat 2 hari. Jumat sekarang dan Kamis depan. Karena petugas tidak mungkin meninggalkan jam piketnya untuk ke Mako. Jadi, ini (In House Training) dilaksanakan oleh regu yang sedang lepas piket," ujar Supriadi, S.H., MM, Kepala Bidang Penyelamatan selaku ketua pelaksana kegiatan.


"Tentunya ini menjadi ajang refreshment bagi petugas senior dan juga peningkatan kapasitas dan skill bagi petugas yang baru bergabung. Agar pelayanan Disdamkar bagi masyarakat selalu prima," lanjut Supriadi dalam keterangannya.

Sesi pertama diikuti oleh Regu 1 yang sedang lepas piket. In House Training ini pun menghadirkan narasumber dari pihak TNI dan Diskar PB Kota Bandung. Hal tersebut sebagai bentuk sharing knowledge yang akan berguna bagi pengembangan kompetensi para petugas saat melaksanakan tugas-tugas di lapangan.